Tanggal 29 Juli 2015 akan menjadi tanggal yang penting untuk Frozzaholics yang rajin mengikuti perkembangan teknologi. Karena Microsoft merilis seri windows terbaru yang dinamai Windows 10. Operating system yang dirilis untuk diproduksi sejak tanggal 15 Juli 2015 ini akan menjadi Windows pertama yang support multi platform program baik di PC maupun di Android.

Seri Windows terbaru ini akan tersedia untuk para calon penggunanya mulai hari ini. Yep, termasuk di Indonesia juga, Frozzaholics!

Tapi ada kabar mengejutkan lain datang dari Microsoft, nih. Jerry Nixon, developer evangelist Microsoft, mengumumkan bahwa Windows 10 akan seri Windows terakhir yang dirilis Microsoft di acara Microsoft Ignite yang lalu. Walau sempat mengagetkan, pernyataan ini sebenarnya bukan berarti Microsoft akan lepas tangan dengan Windows 10. Sebaliknya, raksasa teknologi ini malah akan lebih berkomitmen untuk tetap menyediakan beragam update dan service bagi para pengguna produknya, khususnya pengguna Windows 10.

Dengan pendekatan ini, bisa dibilang Microsoft akan memperlakukan Windows layak-nya software-software yang beredar di luar sana, Frozzaholics. Tidak ada update besar-besaran lagi. Kemungkinan, akan digantikan dengan sistem update secara periodik, dengan version number yang jarang sekali diperhatikan. Bahkan Office untuk Windows 10 akan mendapat update skala kecil secara berkala, persis seperti versi mobilenya. Hal ini jelas bertolak belakang dengan Office Pack sebelumnya yang kalau rilis langsung wow, Frozzaholics.

windows10sumber gambar: forbes.com

Kalau melihat potensinya, ada kemungkinan Windows 10 ini akan menjadi lebih ekonomis. Setuju nggak, Frozzaholics? karena alih-alih membeli CD Windows terbaru, cukup menunggu pihak Microsoft merilis patch untuk update terbarunya.

Faktor yang membuat hal ini mungkin terjadi adalah karena Microsoft mengambil pendekatan baru dan merombak cara mereka merancang dalam pengerjaan Windows 10 ini. Salah satunya adalah dengan menjadikan komponen operating system seperti Start Menu dan built-in-apps sebagai komponen terpisah dari core Windows yang bisa di-update sendiri-sendiri, Frozaholics. Sebuah komitmen yang luar biasa, tapi Microsoft memang sudah aktif menggeluti project ini untuk memungkinkan Windows 10 bisa berfungsi di berbagai platform.

Windows terbaru ini ditawarkan secara gratis untuk para pengguna Windows. Untuk Frozzaholics  yang memakai Windows 7, Windows 8.1, update gratis ke Windows 10 akan tersedia untuk kamu. Tapi update ini gratis untuk pemakaian satu tahun pertama dan akan dikenakan biaya di tahun berikutnya. Untuk resminya, Windows 10 bisa dibeli mulai 31 Agustus 2015, Frozzaholics. Prediksinya, Windows 10 ini akan beredar di pasaran dengan harga US$ 109. Sementara untuk salinan OEM Windows 10 Professional dibanderol US$ 149,99.

Windows 10 akan dirilis ke dalam 6 varian; Windows 10 Home, Windows 10 Pro, Windows 10 Enterprise, Windows 10 Mobile, Windows 10 Education, serta Windows 10 Mobile Enterprise.

windows10sumber gambar: blog.windows.com